http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini T.O.P Terbaru Hari Ini -T.O.P Big Bang memulai tugas wajib militer pada Kamis (9/2). Jelang wamil, ia meminta fans agar tak mengantarnya masuk ke Nonsan Army Training Center, Chungcheongnam.
Namun ternyata fans justru memasang sejumlah banner besar sebagai salam perpisahan. Mereka bahkan menerbangkan balon besar dengan nama T.O.P di pusat pelatihan dasar militer.
Alhasil fans dikritik oleh netter lantaran tak menuruti apa kata T.O.P yang ingin wamil diam-diam. Meski hal tersebut wajar dilakukan oleh fans yang sedih akan ditinggal wamil selama hampir dua tahun.
"Seharusnya mereka respek pada permintaan T.O.P," komentar salah netter. "Fans ogah peduli, mereka cuma ingin pamer," tambah netter. "Mereka lebay dan buang-buang uang. Padahal idolanya nggak ingin," pungkas lainnya.
Sementara itu, T.O.P memulai pelatihan dasar selama empat pekan. Setelah merampungkan pelatihan dasar ini, ia akan bertugas di kepolisian.