Retak, Dewan Ogah Tempati Bangunan Baru

Lombok Tengah, sasambonews.com - Gedung DPRD Lombok  Tengah yang baru memang belum selesai namun alih alih mau digunakan, DPRD justru ogah menempatinya, alasannya kondisi bangunan mengkhawatirkan karena ada keretakan dipondasi bangunan.


Wakil Ketua DPRD Lombok  Tengah Ahmad Ziadi memposting kondisi bangunan yang retak di media sosial. Ziadi sendiri ogah menempatinya karena khawatir roboh. "Saya tak mau tempati" kata Zaidi.

Terkait hal itu, Kepala Bidang Cipta Karya Supriadin mengatakan yang retak itu bukan struktur pondasi sehingga tak berpengaruh kepada struktur bangunan, "itu yang retak diluarnya saja tak langsung ke dalam" jelasnya.
Terhadap keretakan itu pihaknnya akan meminta prusahaan untuk memperbaikinya. "Pembangunannya masih sampai desember, belum selesai, kita akan minta diperbaiki" ungkapnya.

Subscribe to receive free email updates: