MAJALAH BOLA, Florence – Kemenangan kembali sukses diraih Fiorentina di kampanye Serie A 2017/2018 ini. Usai di pekan sebelumnya membantai Hellas Verona dengan skor 5-0, kini La Viola membekuk Bologna 2-1, Sabtu (16/9/2017) malam WIB.
Federico Chiesa dan Pezzella jadi pahlawan bagi publik Artemio Franchi dengan masing-masing satu golnya. Sementara tim tamu Bologna sempat membalas melalui aksi bomber veteran Rodrigo Palacio.
Di babak pertama skor kacamata masih bertahan. Fiorentina sebagai tuan rumah lebih banyak mengambil inisiatif dan menciptakan sejumlah peluang lewat Giovanni Simeone, Cyril Thereu, dan juga davide Astori.
Sementara itu Bologna juga tidak mau kalah dengan mencuri beberapa kesempatan mencetak gol melalui aksi Rodrigo Palacio dan juga Adam masina.
Papan skor langsung berubah kala paruh kedua berjalan enam menit. Menerima bola panjang di sisi kanan pertahanan Bologna, Federico Chiesa membawa Fiorentina unggul dengan sebuah sepakan melengkung indah dari dalam kotak penalti.
Sayangnya keunggulan tuan rumah benar-benar tidak berumur panjang karena Bologna menyamakan kedudukan di menit 52. Gol cantik Chiesa dibalas oleh lesakan mantap Palacio dari luar kotak penalti melalui tendangan semi voli.
La Viola kemudian baru bisa memulihkan keunggulan ketika laga berumur 69 menit. Sundulan German Pezzella ke arah tiang jauh memanfaatkan sepak pojok Cristiano Biraghi.
Susunan pemain :
Fiorentina (4-2-3-1): Marco Sportiello, Bruno Gaspar, German Pezzella, Davide Astori, Cristiano Biraghi, Jordan Veretout, Milan Badelj, Marco Benassi, Cyril Thereau, Federico Chiesa, Giovanni Simeone
Cadangan : Vincent Laurini, Nikola Milenkovic, Carlos Sanchez, Valentin Eysseric, Maximiliano Olivera, Sebastian Cristofro Pepe, Michele Cerofolini, Simone Lo Faso, Gil Dias, Khouma Babacar, Vitor Hugo Franchescoli de Souza, Bartlomiej Dragowski
Bologna (4-2-3-1): Antonio Mirante, Emil Krafth, Giancarlo Gonzalez, Filip Helander, Adam Masina, Atila Turan, Andrea Poli, Simone Verdi, Erick Pulgar, Federico Di Francesco, Rodrigo Palacio
Cadangan : Junior Costa, Adam Nagy, Bruno Petkovic, Mattia Destro, Lorenzo Crisetig, Fabrizio Brignani, Ibrahima Mbaye, Orji Okwonkwo, Federico Ravaglia, Cristian Zapata
VIDEO CUPLIKAN GOL Fiorentina 2-1 Bologna