Liga 3 NTB Di Loteng, Wabup Minta PU Segera Renovasi Stadiun

Lombok Tengah, sasambonews.com,- Wakil Bupati Lombok Tengah L.Pathul Bahri mengatakan dirinya sudah ditunjuk sebagai ketua pelaksana Liga III NTB. Untuk itu dirinya sudah bertemu dengan seluruh tim se NTB dalam rangka mematangkan persiapan itu.

Menurut rencana pertandingan akan dipusatkan di Lombok Tengah dengan catatan stadiun olah raga sudah layak untuk digunakan sekelas Liga atau sebelumnya disebut Divisi III. "kalau memang sarana dan prasarana kita memadai, kenapa tidak kita gelar semua pertandingan di lapangan Bundar ini" kata Wabup saat membuka Liga Pelajar dan Remaja Sabtu 13/5.

Untuk itulah Wabup yang juga Ketum PSSI Askab Loteng itu meminta kepada Dinas PU untuk segera melakukan tenderisasi terhadap proyek renovasi lapangan Bundar Praya. " seminggu atau dua minggu setelah Lebaran , kita akan gelar Liga III itu, untuk itu segera direnovasi, tak apa meskipun belum ditanami rumput" jelasnya. Am


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :