MATARAM, sasambonews.com. Partai Demokrasi Indonesia perjuangan (PDI-P) NTB melakukan pra penjaringan diinternal mengenai calon yang akan diusung sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur 2018 dari nama yang santer muncul di media akhirnya dukungan menguat ke Hj.Putu Selly Andayani yang sekarang Kepala Dinas Perdagangan Provinsi NTB, dan hal ini menurut Wakil Ketua Fraksi PDI-P DPRD NTB H.Ruslan Turmuzi dukungan ini menguat karena pertimbangan dukungan internal serta aspirasi masyarakat dari pengalaman menjabat birokrasi sampai sekarang selain itu pernah menjadi Penjabat Walikota dan dinilai berhasil, namun keputusan apakah akan final setelah melalui mekanisme partai yakni setelah menggelar rakerda.
Hj.Putu Selly Andayani yang dikonfirmasi ditempat berbeda mengakui bahwa dirinya tidak membantah bahwa dirinya istri dari seorang pimpinan PDIP NTB,namun tetap dirinya mengakui tidak mau melampaui dan memilih akan melakukan Istrikharoh serta meminta restu keluarga yang ada di Lombok timur dan di Bali.
Wakil Ketua Fraksi PDI-P DPRD NTB H.Ruslan Turmuzi ,Senin (13/02/2017) ditemui di Udayana menegaskan bahwa pada pra penjaringan di internal partainya dukungan mengarah ke Kepala Dinas Perdagangan Provinsi NTB Hj.Putu Selly Andayani ."Kan ini dimunculkan oleh kader-kader dan aspirasi masyarakat, yang menguat muncul Selly apakah menjadi Cagub atau Cawagub ,jadi pra penjaringan kemarin mengarah ke buk Selly, Tapi keputusannya kan nanti saat rakerda ,"tandasnya.
Namun ,Ruslan menyebutkan partainya tidak akan memunculkan calon yang belum jelas, sehingga akan membuat perpecahan diinternal partai." Warga PDI-P memunculkan nama itu tentu ada pertimbangan dan mendengar aspirasi masyarakat tidak sembarangan.Kita jangan mengumbar sesuatu yang belum jelas. sama dengan partai lain baru muncul calon sudah saling klaim dan dibantah,"pungkasnya.
Ruslan juga menyebut pertimbangan memilih Selly banyak itu hasil serapan kita dari internal PDI-P dan diluar partai."Dari hasil serapan kita dan pertimbangannya banyak kenapa mendukung. Selly menjabat birokrasi sampai hari ini,pernah menjabat walikota mataram , perempuan, menarik lah untuk ditampilkan. Dari Elektabilitas,pengalaman birokrasi mumpuni sebagi Gubernur maupun wakilgubernur , coba lihat waktu menjadi PLT walikota itu luar biasa, masyarakat luar PDI-P juga mendukung, "terangnya.
Dilain tempat Hj.Putu Selly Andayani dikonfirmasi mengapresiasi dukungan dari masyarakat dan apabila mendapatkan restu dari keluarga,orang tua Ia siap untuk melepas statusnya sebagai PNS." Terimakasih atas aspirasi dorongan masyarakat meminta bunda maju,kita akan istikharoh kan kita muslim. Jangan mendahului masih ASN dan masih beberapa tahun lagi. Kalau keluar dari ASN Harus siap dan bunda ada keluarga di Lombok Timur dan ada keluarga juga di Bali , butuh restu mereka juga,"tandasnya.
Selly juga menyebutkan bahwa ketika ia pernah Penjabat Walikota Mataram ,Birokrasi di Pemprov banyak hal yang dilakukan diantaranya saat menjabat walikot telah berupaya menaikkan gaji pasukan kuning dan biru di Mataram dan Menaikkan Uang makan PNS itu diakui berhasil. "Naikan gaji pasukan kuning dari Rp. 700 ribu jadi Rp. 1,2 juta . Naikkan Uang makan PNS waktu di Biro Keuangan itu bisa dirasakan ,"ungkapnya.
Selain itu Selly juga pada saat menjadi Kepala Dinas Koperasi berhasil membuat BLUD ( Badan Layanan Usaha Daerah ) menjadi program prioritas untuk memberikan kemudahan akses permodalan . Selain itu ketika menjabat Kepala Dinas Pendapatan Daerah membuat trobosan membayar pajak bisa dilakukan online.Ipr
Related Posts :
Wapres Terpilih KH Makruf Amin Buka Rakernas MUI di KutaLombok Tengah, SN - Wapres terpilih KH.Makruf Amin membuka Rakernas MUI di Kuta Kecamatan Pujut Lombok Tengah, NTB. Hadir Gubernur NTB, K… Read More...
Lakhomizaro: Tak Tertutup Kemungkinan Kita Akan Mendaftar di Partai Demokrat Balon Walikota dan Wakil Walikota |Foto: Wnc Gunungsitoli,- Bakal Calon (Balon) Wali Kota Gunungsitoli untuk Pilkada… Read More...
Alasan Oprah Winfrey Tak Mau Menikah dan Punya Anak Oprah Winfrey dan kekasihnya Stedman Graham Jakarta, Info Breaking News - Oprah Winfrey, Mantan Presenter dunia tidak m… Read More...
Sipir Lapas dan Istrinya Ditangkap BNN Jadi Bandar Narkoba Add caption Aceh, Info Breaking News - Irjen Pol Arman Depari,Deputi Berantas Badan Narkotika Nasional (BNN) menga… Read More...
Kecamatan Ulugawo Terpilih Sebagai Kecamatan Terbaik Tahun 2019 Penyerahan piagam kecamatan terbaik Oleh Bupati Nias |Foto: istimewa Nias,- Bupati Nias, Drs.Sokhiatulo Laoli menye… Read More...