Portal Berita Bola ~ Liverpool akhirnya kembali ke jalur kemenangan setelah menghajar Middlesbrough tiga gol tanpa balas, Kamis (15/12) dini hari WIB. Adam Lallana menjadi bintang lewat dua gol dan satu assistnya di Riverside.
Jurgen Klopp melakukan pergantian di bawah mistar kali ini. Loris Karius dicadangkan, sementara Simon Mignolet kembali bermain. Ragnar Klavan ikut mengisi lini belakang setelah Joel Matip mengalami masalah engkel beberapa jam sebelumnya.Menghadapi Liverpool yang ofensif, sudah pasti Middlesbrough tampil bertahan. Tuan rumah lebih mengandalkan serangan balik dan dua peluang nyaris membuahkan gol bagi mereka. Fabio mengawalinya dengan sepakan jarak jauh, disusul sundulan Gibson, tapi Mignolet berhasil menggagalkan keduanya.
Kebuntuan justru dipecahkan lebih dulu oleh The Reds. Nathaniel Clyne melakukan overlap di sepanjang sisi kanan, lalu menutupnya dengan umpan silang ke tiang jauh. Adam Lallana berhasil menemukan ruang dan menyambar bola, membawa The Reds unggul satu gol di menit ke-29.
The Boro nyaris membalasnya langsung lewat Viktor Fischer. Mantan wonderkid Ajax itu beraksi di depan kotak, lalu melepas tembakan keras ke tiang dekat. Untung saja Mignolet sigap dan berhasil menggagalkannya. Kiper Belgia itu tampaknya sedang panas hari ini, memanfaatkan momentum buruk Karius.
Babak kedua, Liverpool tampil lebih ofensif dari sebelumnya. Deretan ancaman langsung dilancarkan dalam sepuluh menit. Mane mendapatkan dua peluang dari Lallana dan Origi, namun keduanya masih meleset. Winger Senegal itu gantian memberikan umpan pada Roberto Firmino setelahnya, tapi sang striker Brasil gagal menyundulnya ke arah gawang.
Menit ke-60, Liverpool berhasil menggandakan keunggulan lewat Origi. Gol ini diawali dengan kerja sama cantik antara Mane dan Georginio Wijnaldum. Adapun ketika melakukan umpan satu-dua,
Mane terjatuh. Bola langsung disambar Lallana yang melambungkan umpan ke kotak penalti, tepat ke arah Origi. Sang striker dengan mudah melakukan first time ke jala Victor Valdes.
Delapan menit kemudian, Lallana menambah koleksi golnya dalam laga ini. Gelandang Inggris itu melakukan pergerakan tepat ke kotak penalti dan menutup kerja sama Origi-Mane dengan sentuhan klinis ke gawang Valdes. The Boro tampak mulai frustrasi seiring sorak sorai suporter The Red terdengar lebih keras.
Dominasi The Reds terus berlanjut dan Middlesbrough berusaha mengejar ketertinggalan. Walau begitu, tidak ada peluang emas yang tercipta setelahnya. The Reds mempertahankan keunggulan tiga gol hingga peluit panjang dibunyikan.
Liverpool kini naik ke peringkat dua Liga Primer Inggris, menggeser Arsenal. Namun The Reds masih tertinggal enam poin dari Chelsea yang juga meraih kemenangan di Sunderland.
Highlights : Middlesbrough 0-3 Liverpool