Dalam cuplikan episode terbarunya itu, IU awalnya begitu disambut baik oleh para member "Flower Crew". Para member bahkan berebutan memberikan jaket tebalnya pada bintang "Scarlet Heart Ryeo" itu agar IU tak kedinginan.
Namun, kebaikan para member "Flower Crew" rupanya tak bertahan lama. Saat tim produksi memberikan misi untuk menentukan jalan mana yang akan dilalui oleh para member, Jo Se Ho cs dengan tega mengkhianati IU.
Penghianatan para member "Flower Crew" itu tentu saja membuat IU merasa kesal. Usai menjalankan misi dengan begitu bersemangat, IU meminta tim produksi agar menyediakan jalan yang paling susah untuk dilalui para member.
"Apa ada jalan yang lebih susah dari berlumpur? Bagaimana kalau jalan neraka? Lain kali, buat dia berjalan di atas jalan berapi sendirian," ujar IU yang tentu saja menggundang gelak tawa.
Bagaimana? Penasaran dengan keseruan keikutsertaan IU di "Flower Crew" ini? Jika iya, jangan sampai ketinggalan episode terbarunya ya.