Ahok Tertawakan SBY karena Korbankan Anaknya ikut Pilgub DKI Jakarta demi Kalahkan dirinya




Berita Metropolitan – Calon Gubernur Jakarta, Ahok menanggapi soal pencalonan anak SBY, Agus Harimurti Yudhoyono untuk bisa melawan dirinya.


Keputusan tentang pencalonan Agus tersebut dicetuskan saat rapat koalisi poros tengah yang sudah dilakukan di kediaman SBY.


Ahok mengatakan kalau dirinya cukup bangga dengan SBY karena sampai turun tangan guna melawan dirinya di Pilgub DKI Jakarta.


Ahok Tertawa.

Ahok Tertawa.

"Bagus dong, berarti kelasnya Pilpres," jawab Ahok sambil tertawa,



Dikutip Berita Metropolitan, rapat konsolidasi yang dilakukan oleh Demokrat, PKB, PPP dan PAN sudah dilangsungkan tanpa ada kehadiran dari Gerindra dan PKS.


Konsolidasi yang dilakukan sampai tengah malah itu dilakukan guna mencari calon pasangan penantang untuk Ahok-Djarot Saiful Hidayat yang suadh mendaftar terlebih dahulu ke KPU DKI Jakarta.



Rapat tersebut dipimpin secara langsung oleh Ketum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono.


Berdasarkan foto yang yang tersebar, turut hadir juga Ketum PAN, Zulkifli Hasan, Ketum PKB, Muhaimin Iskandar dan juga Ketum PPP, M Romahurmuziy.



Ketua Desk Pilkada DPP PKB, Bambang Susanto mengatakan bahwa memang benar Agus sempat dibahas di dalam rapat tersebut. Tetapi, untuk semua nama memang masih difinalisasi dan masih belum diputuskan.


Agus saat muda.

Agus saat muda.

"Nama itu diperbincangkan. Sekarang masih dalam diskusi. Pertimbangan harus menimbulkan figur alternatif karena Ahok sudah deklarasi," terang Bambang dikutip Berita Metropolitan.


"Baru difinalkan, belum diumumkan, semua masih mungkin, kan perlu konfirmasi satu per satu. Katakan disepakati si A, seperti apa. kalau si A konfirmasi ternyata ada persoalan, tentu ada plan lain," lanjutnya.


 


Penulis: Jaka






Subscribe to receive free email updates: